Belum lagi menikmati indahnya Android Lollipop yang merupakan OS android dengan kode 5.0 ini, kini perhatian banyak orang tertuju pada versi android berikutnya, yakni Android 6.0 yang dikenal dengan nama Android M. Pada hal kita tahu belum 10% perangkat android yang mendapatkan update dan menggunakan versi android saat ini.

Ada gerangan kok buru – buru, seakan Google sebagai pengembang tunggal Android begitu tergesa – gesa atau terlalu cepat dalam meluncurkan dan berpindah dari versi Android yang satu ke versi android selanjutnya.
Dan bahkan nih banyak yang mengharapkan jika Google mengenalkan Android M ini pada even Google I/O tahun ini yang akan diselenggarakan pada tanggal 28 Mei 2015 ini, tidak sampai satu minggu lagi.
Apa saja sih yang berbeda atau ditingkatkan dari Android 5.0 Lollipop saat ini. Di katakan jika pada Android M fitur notifikasi lebih di tingkatkan lagi, dan juga fitur keamanan seperti yang saat ini banyak digunakan di beberapa merek smartphone yang menerapkan fitur keamanan dengan menempatkan fitur sidik jari, Nah di jelaskan nantinya pada Android M sudah dilengkapi dengan fitur asli milik Android sendiri untuk otentikasi dan keamanan ini.
Dan satu lagi, kabarnya akan menandingi kepopuleran Apple dengan integrasi antara Apple Watch dengan perangkat iOS. Dan kabarnya nih Google akan meningkatkan dan menyaingi Apple, dengan sejumlah perbaikan di OS Android M nantinya guna meningkatkan kolaborasi antara smartphone android dengan smartwatch yang menggunakan OS Android Wear.