Asus terbilang cukup sukses dalam penjualan smartphone Zenfone mereka. Dan mungkin kita sedikit sulit membedakan beberapa varian yang ditampakkan secara bersamaan kepada kita, karena memang Zenfone memiliki desain yang hampir mirip kecuali dari segi ukuran layar, tampak belakang serta dari desain kamera yang ada pada masing – masing perangkat.
Dikabarkan jika Asus baru saja meluncurkan versi update dari Asus Zenfone Max mereka di India. Apa saja yang terbarukan dalam Zenfone Max kali ini?. Beberapa perubahan mendasar dilakukan Asus, seperti upgrade chipset, dimana kali ini Zenfone Max dibekali dengan chipset Snapdragon 615 dengan prosesor octa-core didalamnya.
Selain itu, smartphone ini kini juga tersedia dalam 2 varian RAM yakni 2GB dan 3GB dengan media penyimpanan internal yang sama di keduanya yakni 32 GB dan slot memory card yang mampu menampung space hingga 64 GB.
Sementara fitur lainnya masih sama seperti pendahulunya seperti layar 5,5 inci dengan resolusi 720 pixel dan kamera utama 13 MP serta kamera depan 5 mega pixel. Fitur lain yang masih dipertahankan adalah kemampuan baterai 5000 mAh dengan kemampuan bertahan pemakaian hingga 3 hari atau 38 hari saat dalam kondisi standby, demikian klaim Asus.
Kemampuan lain dari Asus Zenfone Max yang perlu anda ketahui adalah kemampuannya untuk berbagi daya (powerbank) bagi smartphone lain.