Bocoran Samsung Galaxy Fold 2, akan Hadir Dengan Kamera Berputar

Nampaknya Samsung akan menghadirkan desain yang berbeda dari biasanya pada smartphone flagship yang satu ini, yakni Samsung Galaxy Fold 2. Beberapa bocoran menyebutkan jika pada Galaxy Fold 2, Samsung akan menyematkan modul kamera berputar untuk pertama kalinya dalam sejarah smartphone.

Rumor Kehadiran Samsung Galaxy Fold 2
Rumor Kehadiran Samsung Galaxy Fold 2

Samsung memang sering kali membuat kejutan unik dan menarik terkait dengan perkembangan beberapa fitur dalam ponsel pintarnya seperti yang akan diterapkan pada Samsung Galaxy Fold 2 ini. Smartphone flagship tersebut sebelumnya dikabarkan akan hadir di bulan Juli, namun terdapat kabar baru jika Galaxy Fold 2 akan hadir di bulan September.

Desain yang ditampilkan memang cukup berbeda dengan pendahulunya, Galaxy Fold 2 tampil lebih luas. Kamera dari Galaxy Fold 2 dirumorkan akan hadir di bagian belakang dan di bagian depan, namun nyatanya kamera yang ditampilkan berputar.

Terdapat empat lensa kamera dan satu flash dalam modul kamera persegi panjang tersebut. Dari keempat kamera tersebut terdapat lensa terbaru Samsung saat ini yaitu 108MP, lalu ditambah lensa 20MP, 12MP dan 0,3MP.

Mengenai layarnya, Samsung Galaxy Fold 2 diperkirakan berukuran 7,7 inci namun dengan laporan dari channel Youtube TechConfigurations layarnya berukuran 8 inci.

Jika dilipat, akan terdapat layar berukuran 6,6 inci lebih lebar daripada ukuran sebelumnya dan tambahan layar kecil dibagian samping. dengan adanya layar kecil ini pun menganjilkan layar yang ada di Samsung Galaxy Fold 2 yaitu menjadi tiga bagian.

Kabarnya, Samsung Galaxy Fold 2 akan ditenagai oleh chipset Snapdragon 865 dengan varian RAM 12GB dan 16GB, serta ruang penyimpanannya sebesar 512GB.

TechConfigurations juga memberikan bocoran berupa kapasitas baterainya yang sebesar 7.000mAh beserta fast charging 65W. Mengenai harganya, Samsung belum memberikan bocoran secara spesifik tentang harga yang akan ditawarkannya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.