Cara Mempercepat Saat Membuka Atau Menutup Aplikasi di Samsung Galaxy S4

Semua orang pastinya ingin smartphone android miliknya bekerja begitu cepat, terutama saat baru menjalankan aplikasi tertentu dan juga saat mereka ingin menutup dan mengakhirinya. Tetapi tidak semua orang tahu caranya, yang ada malah perangkat mereka selalu saja menampilkan kalimat loading saat mereka baru membuka atau akan menutup aplikasi tertentu. Awalnya penulis juga merasakan hal sama ketika baru menggunakan smartphone asal negeri korea ini, yaitu Samsung Galaxy S4. Namun kemudian penulis menemukan cara untuk mengatasinya.

Tips android, Samsung Galaxy S4, Developer Options
Tips Samsung Galaxy S4

Sungguh menyenangkan memang, memiliki dan menggunakan smartphone android dengan performa yang mengesankan, saat membuka dan menutup aplikasi tanpa harus menunggu dan muncul kalimat loading tersebut. Caranya cukup mudah anda tidak perlu menggunakan aplikasi apapun.

Berikut langkah – langkah mempercepat proses membuka dan menutup aplikasi di Samsung Galaxy S4 :

  1. Buka menu “Setting”.
  2. Sentuh tab menu “More”.
  3. Scroll kebawah dan sentuh menu “Developer options”.
  4. Selanjutnya scroll kebawah, sentuh menu “Window animations scale”, pilih opsi “Animations off”.
  5. Sentuh menu “Transition animation scale”, pilih opsi “Animation off”.
  6. Langka terakhir, sentuh menu “Animator duration off”, pilih opsi “Animation off”.

Sekarang silahkan anda coba membuka aplikasi yang biasanya membuat anda menunggu. Penulis yakin anda tidak akan merasa gemas lagi karena harus menunggu saat membuka atau menutup aplikasi tersebut.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.