Apakah Anda pengguna smartphone Realme ? jika Anda pengguna smartphone tersebut pastinya sudah mengetahui dengan adanya fitur Dark Mode. Dark Mode merupakan fitur yang dapat mengubah tema interface menjadi gelap dengan kombinasi warna hitam.

Fitur ini sangat cocok digunakan ketika berada di tempat yang gelap atau malam hari. Sebagian besar, pengguna smartphone ini masih belum tau cara mengaktifkannya. Oleh karena itu, dalam artikel kali ini kami akan memberikan cara mengaktifkan dark mode pada smartphone Realme.
Cara Mengaktifkan Fitur Dark Mode
- Pastikan Anda sudah mengupdate sistem operasi terbaru yaitu ColorOS 6. Jika masih belum di update silahkan update terlebih dahulu.
- Setelah di update, masuk ke pengaturan.
- Gulir kebawah, pilih Realme Lab.
- Kemudian, nantinya akan muncul opsi Mode Gelap atau Dark Mode. Di Dark Mode tersebut ada informasi bahwa Dark Mode masih dinonaktifkan.
- Tekan Turn On untuk mengaktifkan Dark Mode secara menyeluruh.
- Ketika sudah mengaktifkan, maka tampilan UI Android akan berubah menjadi serba hitam. Tidak hanya tampilan, namun seluruh aplikasi yang ada di HP mu akan berubah menjadi hitam.
Untuk membuktikannya, Anda langsung buka aplikasi-aplikasi yang terpasang pada smartphone Realme yang Anda gunakan. Itulah langkah-langkah mengaktifkan fitur Dark Mode.
Apakah Anda mengalami kesulitan ? jika memang masih mengalami kesulitan langsung saja bisa berkomentar dibawah. Semoga bermanfaat dan jangan lewatkan artikel menarik lainnya disini.