Tahukah Anda jika screen timeout (waktu tidur layar) memiliki fungsi penting pada ponsel Android? Jika Anda tidak mengaturnya, dikhawatirkan layar ponsel akan menyala secara terus menerus yang berakibat pada baterai cepat habis.

image source
Salah satu fungsi dari screen timeout ini adalah untuk menghemat daya baterai dari layar ponsel yang menyala secara terus menerus kecuali Anda mematikannya sendiri. Bayangkan jika seharian layar ponsel Anda menyala, maka berakibat pada baterai akan cepat habis. Selain itu, ponsel akan menjadi panas dan overheat. Nah, dengan mengatur screen timeout, kalaupun Anda lupa untuk mematikan layar ponsel, maka layar ponsel akan tidur dengan sendirinya sesuai dengan batas waktu yang sudah Anda atur.
Berbeda dengan ponsel Android seperti seri Samsung Galaxy S21 dan Pixel 5. Masing-masing perangkat tersebut memiliki fitur yang membuat layar tetap menyala selama Anda melihatnya, jika tidak melihat pada layar, maka secara otomatis layar ponsel akan tidur. Nah, berikut cara mengatur screen timeout pada layar ponsel Android.
Cara Mudah Mengatur Screen Timeout Pada Ponsel Android
1. Buka aplikasi Pengaturan ponsel Anda.
2. Selanjutnya ketuk opsi Tampilan pada menu pengaturan.
3. Kemudian pilih opsi “screen timeout“.
4. Dari sini Anda perlu memilih durasi yang ingin Anda tetapkan untuk layar tetap menyala. Mulai dari 15 detik hingga 1 jam atau bahkan 2 jam (tergantung pada pabrikan masing-masing).
Dengan memperpanjang periode waktu tidur layar, Anda tidak perlu khawatir lagi, karena layar akan tidur dengan otomatis pada waktu yang sudah Anda tentukan. Namun, perlu diingat bahwa semakin lama layar ponsel Anda menyala, semakin banyak baterai yang akan Anda gunakan.
Selain itu, Anda juga bisa mengatur screen timeout tersebut dengan menggunakan aplikasi pihak ketiga. Aplikasi tersebut bisa Anda dapatkan melalui Google Playstore. Banyak aplikasi screen timeout yang bisa Anda download dari sana. Salah satunya adalah aplikasi Screen Timeout ini. Berikut cara menggunakannya.
Cara Mudah Mengatur Screen Timeout Menggunakan Aplikasi
1. Download dan instal terlebih dahulu aplikasi screen timeout pada Playstore.
2. Selanjutnya buka aplikasi, kemudian atur screen timeout sesuai dengan yang Anda mau.
3. Pada aplikasi ini, pilihan waktu tidur layar lebih banyak dari pada pengaturan bawaan ponsel. Jadi Anda akan lebih bisa menyesuaikan sesuai dengan kebutuhan Anda.
Aplikasi ini merupakan sebuah alat yang ampuh untuk mengedit pengaturan batas waktu layar ponsel menyala dan kemudian bertanggung jawab untuk mengunci layar Anda setelah periode waktu habis. Timeout dapat diatur ke nilai preset atau ke tepat untuk kebiasaan kedua.
Melalui widget, Anda dapat beralih timeout ke nilai yang dikonfigurasi dengan lebih mudah dan cepat. Anda dapat dengan mudah mengubah pada batas waktu untuk layar Anda hanya dengan mengetuk widget aplikasi tersebut.
2 Hal Utama yang Dapat Menghemat Baterai Ponsel Anda
Screen timeout
Screen timeout ini merupakan sebuah fitur yang akan menonaktifkan atau mematikan tampilan layar secara otomatis pada saat tidak digunakan. Nantinya layar akan tidur sendiri pada saat ponsel tidak digunakan. Dan kita bisa mengatur batas waktu layar tidur tersebut. Biasanya pengguna android tidak peduli dengan batas waktu screen time out ini.
Kecerahan Layar
Selain screen timeout, kontras dan kecerahan layar menjadi penyebab baterai yang cepat habis. Coba atur tingkat kecerahan layar smarthone Android kalian sampai batas paling rendah yang mampu terlihat nyaman oleh mata Anda.
Dan pastikan mode auto brighness juga Anda matikan, karena fitur kecerahan layar automatis inilah yang banyak menghabiskan daya tahan baterai.
Semoga bisa bermanfaat untuk Anda.