Kabar kali ini datang dari Google yang beberapa waktu lalu merilis sebuah aplikasi perekam suara, kini aplikasi perekam suara tersebut telah mendapat update versi kedua awalnya Google merilis aplikasi ini untuk seri Pixel namun kini sudah turut tersedia di Google Playstore

Di update terbaru kali ini mereka menambahkan bentuk gelombang suara atau disebut transkrip, disini bentuk transkrip dibuat otomatis ketika kita sedang merecord kabarnya update terbaru untuk perekam suara dari google ini juga singgah di APK mirror loh
Pada update ini mereka juga menghadirkan sebuah editor untuk aplikasi ini, pengguna dapat melihat ikon gunting pada bagian atas saat mereka mengedit rekaman atau klip suara mereka mereka tinggal melakukan tap pada bagian yang henda mereka edit, pengguna dapat memotong klip suara tersebut, menghapus atau menambahkan.
Sesuai yang saya katakan sebelumnya aplikasi perekam suara dari Google ini juga sudah tersedia di Play Store, aplikasi ini juga tersedia di APK mirror. namun ada kabar buruk untuk anda yang ingin mencobanya jika anda menggunakan Android 11 mungkin anda akan kesulitan menginstalnya karena kemungkinan besar belum support.
Namun bagi anda yang menggunakan operasi sistem Android 10, mungkin anda sudah dapat mencoba aplikasi ini. Karena pada pengujian saya sendiri menggunakan android 10. Aplikasi ini terbilang sangat cocok untuk pengguna yang sering merekam suara, selain dapat merekam pengguna juga dapat mengedit suara jika dianggap terlalu panjang atau jika ada kesalah ketika proses perekaman. Seperti yang di umumkan di atas bahwa aplikasi tersebut sudah memiliki fitur editor dimana pengguna dapat menekan opsi edit lalu pengguna dapat memotong atau menambahkan audio.

Nah untuk anda yang penasaran dengan aplikasi ini anda dapat mencari aplikasi ini di Play Store dengan kata kunci “Perekam Suara” sedangkan untuk nama developer atau publishernya adalah Google LLC. Semoga bermanfaat terimakasih atas kunjungannya ke pandudroid mohon maaf jika ada kata-kata yang kurang berkenan, sampai jumpa di postingan menarik lainnya mengenai aplikasi disini.