Moto 360 Generasi 2 Kini Dapat Dipesan Via Google Store

Anda sedang menunggu salah satu dari smartwatch terbaik tahun ini?, Motorola Moto 360 Generasi ke 2 kini telah resmi diluncurkan dan dapat anda pesan. Meski sebenarnya telah banyak yang mengungkan model dan spesifikasi Moto 360 Generasi ke 2 ini, namun kayaknya tidak puas jika bukan perusahaannya langsung yang mengungkapkan.

Motorola, Moto 360, Smartwatch,
Moto 360 Generasi ke-2

Saat ini Moto 360 terbaru ini memiliki layang 1,56 inci dengan resolusi 360 x 330 pixel, sedikit lebih lebar dari generasi sebelumnya yakni 1,37 inci dengan resolusi 360 x 325 pixel. Dipamerkan di ajang IFA 2015 di Berlin Jerman ini, tampilan aksesoris pergelangan tangan ini nampak begitu mewah.

Untuk pembelian saat ini telah dibuka via pre-order di Google Store. Sepertinya Motorola menyediakan 3 varian untuk perangkat ini dan ditawarkan dengan harga mulai $299,99 US atau sekitar 4,25 juta rupiah.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.