POCO F2 akan dirilis hari ini, Selasa (12/05/2020) tepatnya pada pukul 14.00 waktu setempat. Acara peluncurannya akan dilaksanakan secara Online melalui live streaming dari kota Madrid, Spanyol.
Banyak bocoran yang muncul terkait akan diluncurkannya POCO F2 ini, mulai dari spesifikasi utama dan kabarnya POCO F2 ini menggunakan sistem pendingin baru yang belum dimiliki oleh smartphone lain, yaitu teknologi LiquidCool 2.0. Fitur ini menjanjikan perangkat senantiasa dingin kendati digunakan untuk tugas apapun. Hanya saja tidak diterangkan bagaimana sistem kerjanya.
Dari laman resmi twitternya, POCO mengunggah sebuah gambar yang mengungkapkan bahwa POCO F2 PRO akan memiliki sistem pendingin generasi baru yang konon kabarnya akan bertahan hingga 48 jam. Dengan sistem pendingin baru ini, ponsel POCO F2 Pro digadang akan memiliki kemampuan anti panas meski digunakan dalam kondisi multitasking sekalipun, seperti bermain media sosial, game, hingga penggunaan kamera.
Ponsel ini disebut-sebut akan diotaki Snapdragon 865 yang berpadu dengan RAM 12 GB. Membawa empat kamera belakang dengan sensor utama berukuran 64 MP.
Ditambah lagi, layarnya akan menggunakan panel Super AMOLED dengan ukuran 6,67 inci beresolusi Full HD+ (2400×1080 piksel) serta aspek rasio 20:9. Layarnya juga digadang dilindungi oleh Corning Gorilla Glass 5 serta dukungan HDR10 dengan kecerahan cahaya 500nit.
Kemungkinan POCO F2 Pro akan dirilis di Indonesia. Ini mengingat sebuah ponsel berkode M2004J11G dinyatakan lolos TKDN sebesar 36,08%. M2004J11G sendiri diyakini adalah POCO F2.